Otomotifnet.com - Awalnya sang pemilik merasa kesulitan memodifikasi mobil ini, lantaran part-nya jarang.
Eh, setelah jadi, malah jadi pusat perhatian. "Saya memilih Civic Genio buat dimodif karena dulu mampunya beli Genio, hehehe..," kekeh Himawan Pangestu, ketika ditanya alasannya memmodifikasi Honda Civic Genio 1994 miliknya.
Bahkan tadiya ia tidak menyangka akan kesulitan mencari part JDM Genio yang diinginkan.
"Kesulitannya ya waktu nyari part JDM-nya, karena lebih langka dibanding untuk Estilo.
Baca Juga: Suzuki Jimny Pengin Dandan Pakai Part JDM, di Bengkel Ini Lengkap, Harga Persaudaraan
Waktu itu beberapa part harus impor dari Malaysia, walaupun sekarang sudah banyak yang jual di Indonesia," bilangnya lagi.
Namun lucunya, "Justru untuk part racing lebih gampang didapat. Tapi malah kesulitan di dananya, hahaha..," gelak pria ramah ini.
Dibangun secara bertahap, Genio ini pun akhirnya rampung setelah 3 tahun.
Dimulai dari eksterior, banyak part JDM Genio yang sudah dipasang.