Daihatsu Cast Sport, Mesin 660 cc Turbo, Segini Konsumsi BBM-nya

Rendy Surya - Minggu, 15 November 2020 | 23:10 WIB

Daihatsu Cast Sport, kei car 660 cc turbo intercooler (Rendy Surya - )

Namanya kei car, dapur pacunya mungil. Hanya 660 cc 3 silinder dengan doping turbo. Ia dilengkapi intercooler yang posisinya di atas (top mount).

Walaupun cuma 660 cc, turbonya sangat efektif mendongkrak performa. Di perkotaaan bahkan jalanan menanjak, akselerasinya termasuk baik, walaupun diisi tiga orang.

Oiya walaupun mesinnya kecil, kei car ini dibekali tuas paddle shift yang bikin sensasi sport, memindahkan gigi ala mode transmisi manual 7 percepatan.  

Rendy/Otomotifnet
Daihatsu Cast Sport, mesin mungil bertenaga, cuma 660 cc turbo intercooler

Di speknya mesin 660 cc berkode KF ini punya klaim tenaga 63 dk dan torsi puncak 92 Nm. Transmisi CVT-nya termasuk halus menyalurkan tenaga ke roda depan.

Akselerasi mobil imut ini tak terlalu impresif. Memang mobil mungil ini tidak dirancang untuk kebut-kebutan.

Untuk meraih 0-60 km/jam butuh waktu 7,6 detik, dan menuju 100 km/jam dari kondisi diam, butuh waktu sekitar 19,5 detik.

Rendy/Otomotifnet
Bagasi Daihatsu Cast Sport cukup lega untuk ukurannya. Bisa muat tiga galon air mineral

Soal konsumsi bahan bakarnya si imut ini termasuk irit. Untuk jalan perkotaan rata-rata 24 km/jam bisa tembus 16 km/liter. Sedangkan untuk trek jarak jauh kombinasi tol bisa tembus 19,6 km/liter.