Regulasi MotoGP 2021 Terbaru Dirilis, Ada Beberapa Perubahan Aturan, Ini Penjelasannya

Ignatius Ferdian,Galih Setiadi - Jumat, 27 November 2020 | 19:25 WIB

Ilustrasi pembalap MotoGP (Ignatius Ferdian,Galih Setiadi - )

Otomotifnet.com - Regulasi baru MotoGP 2021 akhirnya disahkan dengan beberapa perubahan.

Seenggaknya, ada empat perubahan yang terjadi untuk mengatur jalannya MotoGP 2021.

Aturan yang dikeluarkan Dorna Sports ini juga sudah resmi disepakati beberapa pihak dan petinggi tim.

Termasuk FIM, IRTA, Davide Brivio (Suzuki), Luigi Dall'igna (Ducati) Romano Albesiano (Aprilia), Mike Leitner (KTM), Takeo Yokoyama (Honda) dan Lin Jarvis (Yamaha).

Baca Juga: Jorge Lorenzo Tuduh Dua Sosok Sebagai Biang Keladi Dirinya Dipecat Yamaha

Regulasi MotoGP 2021 ini disahkan di depan hadapan presiden FIM, Jorge Viegas pada rapat di sirkuit Portimao, 20 November 2020.

Yellow Flag alias Bendera Kuning

Pembalap yang mengikuti sesi latihan resmi hingga kualifikasi wajib memperlambat kecepatan motor.

Hal itu bertujuan menghindari potensi tabrakan susulan

Selain itu, catatan waktu selama bendera kuning berkibar akan dibatalkan.

Baca Juga: Jack Miller Sebut Ada Korupsi di MotoGP Portugal 2020, Seret Nama Pembalap KTM