Ulas Dua Skutik Baru Yang Terjangkau, Lengkap di Tabloid OTOMOTIF Edisi 31.XXX

Toncil - Kamis, 10 Desember 2020 | 22:00 WIB

Tabloid OTOMOTIF edisi 31.xxx (Toncil - )

Otomotifnet.com – Sedang mencari skutik dengan harga terjangkau?

Jangan beli skutiknya dulu sebelum baca Tabloid OTOMOTIF edisi 31.xxx yang sudah terbit.

Karena di situ dibahas mengenai 2 skutik yang baru saja meluncur menyapa konsumen.

Pertama, bisa melihat first ride Yamaha Gear 125.

Dari namanya sudah tergambar kalau skutik Yamaha terbaru ini pakai mesin kapasitas 125 cc.

Baca Juga: Yamaha Gear 125 Meluncur, Emang Enggak Bunuh Pasar Mio M3 dan Mio S?

Di motor dengan harga Rp 16.750.000 (Std) dan Rp 17.350.000 (S-Version) ini juga ada kompartemen di depannya.

Di artikel tersebut juga disebutkan mengenai kondisi sokbrekernya. Seperti apa? Langsung saja di Tabloid OTOMOTIF edisi 31.xxx tersebut.

Skutik berikutnya ada Suzuki Nex II Crossover. Kalau membaca namanya, cocok untuk blusukan santai.

Tentu ada perbedaan dengan Suzuki Nex II biasa. Yang pasti sih dari bannya. Karena yang ini bisa untuk melibas dua alam.

 

Meski demikian, tetap ada beda lainnya yang juga cukup mencolok jika diperhatikan.

Lebih lengkap tentang skutik berharga Rp 17.990.000, ada di tabloid tersebut.

Sementara itu, ada juga profil Lexus UX 300e. Sebuah SUV Lexus yang full electric dan siap menemani keseharian.

Dari namanya, jelas menawarkan berbagai kemewahan dan kenyamanan ala Lexus.

Mobil ini bisa menempuh 300 kilometer dalam satu pengisian baterai.

Baca Juga: Mobil Listrik di Indonesia Wajib Bersuara, Nasib Lexus UX 300e Dipertanyakan, Ini Penjelasan Toyota

Selain itu, bagi yang senang dengan berbagai pengetahuan sederhana tapi penting, tetap tersedia.

Seperti tutup pentil yang antiribet dan juga uji coba test air suling AC dengan radiator coolant.

Bagi yang senang dengan sepak bola, tentu kenal betul dengan Diego Armando Maradona yang belum lama ini meninggal.

Tapi, seberapa tahu tentang mobil-mobil yang pernah menemani Maradona selama karirnya?

Baca Juga: Suzuki Nex II Cuma Rp 16 Jutaan, Skutik Entry Level Termurah Punya 4 Tipe

Nah, ada tuh di tabloid tersebut.

Supaya tidak ketinggalan, silakan langsung saja ke toko buku. Atau berlangganan dengan menghubungi 021-5306263 atau WA dan SMS ke 0811-908680.

Enggan repot, lebih baik langganan versi digitalnya (e-paper) yang dapat diunduh melalui aplikasi Gramedia Digital, myEdisi, pressreader atau S Lime.