Gran Max Angkot Hantam Motor dan Pot Bunga, Bumper dan Fender Menganga, Napas Pengemudi Bau Alkohol

Irsyaad Wijaya - Kamis, 7 Januari 2021 | 09:40 WIB

Daihatsu Gran Max yang dijadikan angkot hantam motor parkir dan pot bunga di Jl Sutomo, kota Pematang Siantar, Sumatera Utara (Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Daihatsu Gran Max yang dijadikan angkutan umum (angkot) hantam motor parkir dan sebuah pot bunga.

Alhasil bumper dan fender depan sisi kiri menganga serta mika lampu pecah.

Insiden ini terjadi di Jl Sutomo, Pematang Siantar, Sumatera Utara, (6/1/20).

Keterangan dari anggota Satlantas Polres Pematang Siantar, diduga pengemudi dalam keadaan terpengaruh alkohol.

Baca Juga: Daihatsu Gran Max Kabur Usai Hantam Dua Honda BeAT, Warga Sigap, Pengemudi Teler Terima Bogem

"Napas mulut pengemudi masih bau alkohol, mungkin sisa mabuk tadi malam," kata anggota Satlantas Polres Pematang Siantar yang kebetulan tengah mengamankan kasus laka tersebut.

Sementara Kanit Laka Lantas Polres Pematang Siantar, Aiptu Baren Panjaitan mengatakan masih menunggu laporan anggotanya.

"Anggota masih di TKP, korban jiwa nihil dan kita masih menunggu laporan anggota. Nanti kita lihat perkembangannya setelah kita mintai keterangan pengemudi," ujar Baren.

Informasi awal, kecelakaan terjadi diduga pengemudi angkot yang bernama Robert Damanik (32) warga Jl Tanjung Pinggir, Tanjung Pinggir, Siantar Martoba, Kota Pematang Siantar dalam keadaan terpengaruh alkohol.

Keterangan seorang penumpang yakni Boru Lubis bersama cucunya yang merupakan warga Jl Medan Simpang Kapuk menceritakan.

Pengemudi saat membawa angkot tersebut tidak melaju lurus alias oleng kanan-kiri.

"Tadi pun sudah oleng-oleng ke pinggir. Lalu pas di Jl Sutomo nabrak angkotnya," ucap Boru Lubis.

"Untunglah saya tidak luka luka-luka," kata wanita yang mengaku hendak berbelanja ke Pasar Horas.

Sumber: https://medan.tribunnews.com/2021/01/06/terpengaruh-alkohol-sopir-angkot-di-siantar-hantam-sepeda-motor-dan-pot-bunga-pinggir-jalan