Mitsubishi Xpander Seken Bisa Dilirik, Ada Tahun 2018-2020, Mulai Rp 175 Jutaan

Ignatius Ferdian,Rudy Hansend - Sabtu, 16 Januari 2021 | 19:30 WIB

Ilustrasi Mitsubishi Xpander bekas (Ignatius Ferdian,Rudy Hansend - )

Otomotifnet.com - Buat yang ingin memboyong mobil LMPV seken tahun muda, Mitsubishi Xpander bisa dijadikan pilihan menarik.

Untuk tahunnya, ada Xpander tahun 2018-2020 dengan harga mulai dari Rp 175 jutaan.

Xpander masih jadi salah satu pilhan di pasar mobkas dikarenakan banyak orang tertarik untuk memiliki LMPV 7-Seater dengan ruang bagasi yang cukup luas.

Sekadar info, Mitsubishi Xpander menggunakan mesin 1.5L MIVEC (Mitsubishi Innovative Valve timing Electronic Control system) DOHC 16 valve yang memudahkan pengoperasian dari RPM rendah ke tinggi.

Baca Juga: Mitsubishi Xpander Sampai Pajero Sport Harga Berubah, Per Januari 2021 Naik Segini

Mesin tersebut bisa memuntahkan tenaga maksimal 105 Ps pada 6.000 rpm dan torsi 141 Nm di 4.000 rpm.

Pilihan transmisinya ada otomatis 4 percepatan dan manual 5 percepatan. Sistem penggeraknya masih menggunakan dua roda depan.

Hal ini tak lepas dari desain Xpander yang terlihat jauh lebih modern, dibandingkan rivalnya seperti Toyota Avanza ataupun LMPV sekelasnya.

Namun, harga unit bekas MItsubishi Xpander masih tergolong tinggi, karena LMPV ini masih tergolong baru di Indonesia.

Baca Juga: Mitsubishi Xpander Cross Update Harga di Awal 2021, Termurah Rp 270 Jutaan