Hyundai Kona N, SUV Kompak Versi Kencang Siap DIproduksi, Ini Speknya

Rendy Surya - Selasa, 19 Januari 2021 | 23:15 WIB

Hyundai Kona N, SUV kompak pertama yang masuk divisi N (Rendy Surya - )

Otomotifnet.comHyundai merilis teaser Hyundai Kona N, varian terbaru yang dirancang khusus oleh Hyundai N, divisi khusus yang fokus pada performa dan keasyikan berkendara.  

Ya, sebelumnya Hyundai N sudah punya beberapa model yang diproduksi masal, seperti i20 N dan i30 N. Dari sejarahnya seluruh model yang dibikin Hyundai N adalah hatchback. 

Hyundai Kona menjadi SUV kompak pertama yang 'diutak-atik' dan dibikin kencang oleh divisi ini.

Dari rilis resmi Hyundai tanggal 12 Januari 2021 lalu, disebutkan, "Hyundai Kona N adalah 'hot SUV' pertama yang masuk di divisi N."

"Kona N dirancang hasilkan pengalaman berkendara yang mengasyikan sebagai mobil performa N, baik dipakai di jalanan maupun di trek," jelas Till Wartenberg, Vice President and Head of N Brand Management and Motorsport Sub-division di Hyundai Motor Company (HMC).

Baca Juga: Hyundai Kona EV Punya Fitur Virtual Engine Sound System, Ini Fungsinya

Hyundai
Hyundai Kona N, SUV kompak pertama yang masuk divisi N

Dari berbagai media luar negeri disebutkan kalau Hyundai Kona N sudah dites di beberapa sirkuit di Eropa selama tahun kemarin.

Rencananya tahun ini Kona N bakal mulai dijual di Amerika.  

Disebutkan bahwa Kona N ini akan dibekali dapur pacu 2.0-liter turbocharged inline-4 dengan transmisiand 8-speed dual-clutch sebagai standarnya. 

Namun belum dijelaskan apakah nantinya Kona N akan menggunakan penggerak empat roda atau front wheel drive (FWD), seperti Veloster N dan i30 N. 

 

Dapur pacu 2.000 cc berdoping turbo ini disebutkan mampu hasilkan tenaga punya antara 246-275 dk.

Transmisi 8-speed DCT-nya punya fitur pintar yang bisa disetel tergantung gaya mengemudi.

Ada NGS (N Grin Shift), NPS (N Power Shift) serta NTS (N Track Sense Shift).

Lantaran diramu oleh divisi N, rasanya bakal banyak perubahan dibandingkan Hyundai Kona biasa, dari sisi kekakuan sasis, setelan suspensi serta komponen pengereman.

Lantas di bagian interior, seperti model N lainnya rasanya bakal dipasang jok balap atau sport serta detil interior khusus. 

Hmm, kira-kira Indonesia, kebagian Hyundai Kona N ini enggak ya? 

Hyundai
Prototipe Hyundai Kona N