Penjualan Mobil Listrik Toyota Melejit, Laku Lebih Dari 3.400 Unit

Harryt MR - Rabu, 20 Januari 2021 | 23:50 WIB

Tren penjualan mobil listrik Toyota setiap tahunnya terus meningkat (Harryt MR - )

Otomotifnet.com - Sepanjang 2020, PT Toyota Astra Motor (TAM) gencar meluncurkan kendaraan elektrifikasi alias mobil listriknya.

Hal tersebut makin melengkapi teknologi elektrifikasi yang dihadirkan TAM.

Tren penjualan mobil listrik Toyota setiap tahunnya terus meningkat. Tahun 2009, rata-rata penjualan ritel elektrifikasi TAM ialah dua unit per bulan.

Kemudian di 2015, meningkat menjadi rata-rata 15 unit per bulan. Sementara di tahun 2020, meningkat signifikan menjadi rata-rata 86 unit per bulan.

Hal ini, menurut TAM menandakan bahwa secara bertahap masyarakat semakin menerima kendaraan elektrifikasi ini.

Baca Juga: Toyota Siap Luncurkan Mobil Listrik Murni, Battery Electric Vehicle

“Kami melihat pelanggan semakin memahami pentingnya kehadiran kendaraan elektrifikasi sebagai salah satu pilihan sarana mobilitas.”

“Oleh karena itu, kami berkomitmen untuk tidak hanya terus menghadirkan teknologi elektrifikasi yang lengkap untuk dipilih sesuai kebutuhan pelanggan.”

“Mulai dari Hybrid Electric Vehicle (HEV), Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV), dan Battery Electric Vehicle (BEV), tapi juga membangun ekosistem.”

“Agar lebih banyak lagi masyarakat yang dapat merasakan pengalaman bermobilitas dengan kendaraan elektrifikasi,” jelas Henry Tanoto, Vice President Director TAM.

Awal tahun 2020, TAM telah menghadirkan teknologi elektrifikasi PHEV bekerjasama dengan perusahaan taxi online dengan menggunakan Toyota Prius PHEV.

Selain itu, TAM menghadirkan tambahan pilihan kendaraan HEV dengan harga yang lebih kompetitif dengan menghadirkan Corolla Cross HEV.

Menutup tahun 2020, TAM menghadirkan teknologi BEV melalui Lexus UX300e.

Saat ini TAM memiliki 10 line up kendaraan elektrifikasi, terdiri dari 8 Hybrid Electric Vehicle (HEV), 1 Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV), dan 1 Battery Electric Vehicle (BEV).

Baca Juga: Sambil Rebahan Bisa Pesan Mobil Toyota, Lewat Toyota Live Showroom 

Secara total sejak awal diperkenalkan hingga Desember 2020, TAM berhasil membukukan penjualan ritel kendaraan elektrifikasi lebih dari 3.400 unit.