Kijang Innova Dinas Digembosi Massa, Demo Tak Ditanggapi, Bupati Muratara Pilih Pergi

Irsyaad Wijaya - Kamis, 4 Februari 2021 | 11:20 WIB

Toyota Kijang Innova dinas milik Pemkab Musi Rawas Utara yang bannya digembosi massa demo, (3/2/21). (Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Massa demo di depan kantor Bupati Musi Rawas Utara (Muratara) kesal setelah tak ditanggapi.

Pelampiasannya menggembosi ban seluruh mobil dinas, termasuk satu Toyota Kijang Innova berpelat merah, (3/2/21).

Kekesalan ini memuncak setelah Bupati Muratara, Syarif Hidayat dikabarkan pilih pergi meninggalkan pendomo dan tak menanggapinya.

"Kempeskan seluruh ban mobil, jangan ada yang keluar lagi, bupati lolos," teriak pendemo sambil menutup pagar area perkantoran.

Baca Juga: Toyota Agya Anggota Provost Parkir Sembarangan, Senjata Makan Tuan, Ban Digembosi Propam Polda

Sebelum itu, massa telah menyegel kantor Bupati Muratara dengan rantai dan gembok.

Seluruh pegawai baik PNS maupun TKS yang berada di dalam kantor bupati dipaksa keluar.

Aktivitas perkantoran Sekretariat Daerah (Sekda) Kabupaten Muratara lumpuh.

Pendemo meyakini Bupati Muratara pergi menggunakan mobil lain agar tak diketahui pendemo.