All New Aerox 155 Adu Akselerasi Lawan Vario 150, Hasilnya Sengit!

Fariz Ibrahim - Rabu, 17 Februari 2021 | 23:25 WIB

All New Honda Vario unggul hingga jarak 402 meter, karena bobotnya hanya 112 kg (Fariz Ibrahim - )

Otomotifnet.com – Di kelas skutik 150 cc, All New Honda Vario 150 kembali ditantang oleh All New Yamaha Aerox 155 Connected.

Pada generasi terbaru ini, Aerox 155 mendapatkan sedikit perubahan pada mesin 155 cc, SOHC 4 katup VVA Blue Core nya.

Seperti naiknya perbandingan kompresi menjadi 11,6:1, air box filter yang sedkit lebih besar, hingga klaim tenaga maksimal yang menjadi 15,1 dk di 8.000 rpm dengan torsi 13,9 Nm di 6.500 rpm. 

Sedangkan Vario 150 masih menggunakan mesin berkapasitas murni 149,2 cc SOHC 2 katup eSP.

 Baca Juga: Aerox Dan Vario Radiator Jadi Kece, Ganti Cover Akrilik Rp 90 Ribuan!

Dok. Otomotif
Dibekali mesin 155 cc 4 katup dengan VVA, bikin performa Aerox 155 unggul di putaran atas

Meski begitu, dari generasi sebelumnya Vario 150 sudah mengalami peningkatan tenaga, karena adanya perubahan air box filter yang lebih besar dengan silencer knalpot lebih pendek.

Klaim tenaga maksimalnya sendiri naik jadi 13 dk di 8.500 rpm dan torsi 13,4 Nm pada 5.000 rpm.

Lantas bagaimana ketika keduanya diadu akselerasinya menggunakan Racelogic Performance Box?

Ternyata hasilnya sangat sengit! Untuk mencapai kecepatan 0-60 km/jam dan 0-80 km/jam diungguli oleh Vario 150 yang mencatatkan waktu 4,9 detik dan 8,9 detik.

 Baca Juga: All New NMAX, Aerox 155 Hingga Gear 125 Kena Promo Bucin, DP dan Cicilan Dipotong