Otomotifnet.com - Honda PCX 200 cc bisa hadir dengan melakukan beberapa trik ini, bahkan suara knalpot pun padat, enak didengar!
Honda PCX 200 cc ini mulanya merupakan Honda PCX 150 yang dioprek bagian mesinnya, hingga lebih besar sekitar 50 cc.
Tentu dengan kapasitas mesin yang 200 cc, performanya enggak kalah dengan Honda PCX 160 cc 4 klep yang baru keluar belum lama ini.
"Ini basic Honda PCX150 CBU Vietnam, karakteristik mesin dia lemot banget akselerasi awalnya akhirnya gue pikir upgrade aja,"
Baca Juga: Honda PCX 160 Imut Pakai Pelek VND Ring 12 Inci, Harga Segini
"Eh jadi kena racun temen sampe kapasitas mesinnya sebesar ini sekarang hehe," buka Riansyah sang pemilik motor.
Eits menurut informasi mesin Honda PCX150 ini melonjak hampir 200cc, penasaran bagaimana spesifikasi ubahan mesinnya nih.
"Iya bener kalau dihitung hampir 200cc, spek mesinnya 62 pakai blok dan piston kit BRT, porting polish, noken as custom terus klep besar juga," tambah Riansyah yang kerap disapa Tapir ini.
Penasaran dengan tenaga Honda PCX150 milik Tapir ini kami pun menjajalnya di atas jalanan aspal.