Satria F150 Jadi Andalan Suzuki di Pasar Ekspor, Ratusan Ribu Unit Dikirim ke 35 Negara

Naufal Shafly,Ignatius Ferdian - Sabtu, 6 Maret 2021 | 18:50 WIB

Ilustrasi Suzuki Satria F150 FI (Naufal Shafly,Ignatius Ferdian - )

Otomotifnet.com - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) mengklaim mencatatkan hasil positif di tahun 2020 pada sektor ekspor.

Meski secara angka ekspor Suzuki secara total turun 6 persen ketimbang raihan di 2019, tapi SIS mengaku puas dengan pencapaian ini.

"Di tengah penurunan ekspor otomotif sepanjang 2020, kegiatan ekspor mobil dan motor Suzuki tetap berjalan optimal," ucap Apriyanto, Assistant to Product Planning Control Dept Head PT SIS, saat konferensi pers virtual, Kamis (5/3/2021).

Jadi tidak hanya ekspor mobil yang diklaim moncer, motor pun juga mencatatkan hal positif.

Baca Juga: Suzuki GSX250F Terdaftar di Permendagri, NJKB Rp 34 Jutaan, Segera Meluncur?

Untuk ekspor motor, tahun lalu perusahaan berlogo huruf 'S' ini berhasil mengkapalkan 127.434 unit ke 35 negara tujuan yang tersebar di Asia, Eropa, Timur Tengah, Oseania, dan Amerika Latin.

Kontribusi terbesar ekspor motor Suzuki didominasi oleh Satria F150 sebesar 49,7 persen, kemudian diikuti oleh NEX II sebesar 12 persen, dan Address FI sebesar 11,3 persen.

Selain mengekspor motor, Suzuki Indonesia juga melakukan kegiatan ekspor suku cadang ke berbagai negara di dunia.

Persentase ekspor suku cadang untuk motor Suzuki sepanjang 2020 yakni sebesar 35,1 persen.