Subaru BRZ Mesin Diobok-obok, Pasang Turbo Tapi Ramah BBM, Body Kit Rocket Bunny

Panji Nugraha - Jumat, 19 Maret 2021 | 21:30 WIB

Subaru BRZ Mesin Diobok-obok, Pasang Turbo Tapi Ramah BBM, Body Kit Rocket Bunny (Panji Nugraha - )

Otomotifnet.com - Subaru BRZ mesin diobok-obok, mengimbangi turbo yang sudah dipasangkan, namun setingan bisa ramah terhadap BBM di Indonesia.

Padahal awalnya Ranindra hanya memodifikasi Subaru BRZ miliknya dengan ganti pelek, coilover dan pasang turbo.

Dok. Otomotif
Mesin pasang turbo dan upgrade transmisi, hasilnya power meningkat jadi 400 dk!

Namun setelah bergabung dengan komunitas SpeedLoverz dan BOCI, yang agendanya sering melakukan morning run, ia mulai merasa ‘underpower’ dan berpikir untuk melakukan upgrade

Hasil riset mengenai upgrade performa mesin boxer BRZ, akhirnya ia langsung memutuskan pesan Crawford short-block dan Hexon RR350 turbo kit

Baca Juga: Subaru BRZ Fender Dirobek 2 Kali, Tergoda Body Kit Jepang, Kaki-Kaki Kena Revisi

”Daripada mempertahankan blok bawaan pabrik. Karena setelah memakai short-block Crawford saya bisa push boost lebih jauh lagi,"

"Kalau dengan blok standar, paling bisa tahan cuma 6 psi,” urainya. 

Dok. Otomotif
Tampilan baru dengan body kit custom Rocket Bunny tanpa rivet baut

Dengan blok mesin Crawford ia bisa push sampai 12 psi, lalu kompresi mesin turun dari 12,5 jadi 10,5 : 1 yang lebih friendly dengan kualitas BBM yang ada di Indonesia.

“Juga lebih memudahkan untuk di-tuning,” tukasnya lagi.