New Triton Ultimate, Mobil Pekerja Tapi Punya FItur Lengkap Dan Mewah

Rendy Surya - Sabtu, 27 Maret 2021 | 23:20 WIB

Mitsubishi New Triton Ultimate 4x4 (Rendy Surya - )

Otomotifnet – Bagi Anda yang sedang mencari kendaran double cabin yang menggabungkan fungsi sekaligus gaya, rasanya Mitsubishi New Triton Ultimate 4x4 bisa jadi pilihan utama.

Pasalnya, Mitsubishi kini meracik Triton baru ini dengan penampilan yang segar dan modern, dikombinasi dengan fitur dan kelengkapan sebagai mobil pekerja.

Tampilan wajahnya sudah menggunakan garis desain khas Dynamic Shield terbaru dengan krom di sisi kiri-kanan bumper.

Lantas lampu utamanya sudah mengadopsi teknologi proyektor LED lengkap dengan DRL LED.

Baca Juga: Pajero Sport Dirombak Ekstrem Jadi Triton, Siap Dipakai Drifting

Roro Aveline
Desain interior Triton kini lebih dinamis

Untuk bagian bak, dengan dimensi bak (pxlxt) 1.520 mm x 1.470 mm x 475 mm, rasanya cukup untuk mengangkut banyak barang.

Masuk bagian kabin, desainnya dinamis dan modern, jauh dari kesan mobil pekerja.

Jok di baris kedua memang disetel fix, tidak ada setelan sandarannya. Sedikit tegak namun masih nyaman untuk orang dewasa.