Referensi modifikasi digital lain yang dibikinkan akun IG @bayuhariw adalah Off-road Style.
Tampilan Raize berubah drastis menjadi lebih sangar. Bentuk over fender menjadi lebih mengotak. Bumper berubah total, dibuatkan semacam bull bar lengkap dengan lampu LED bar dan sepasang fog lamp bulat berlogo KC.
Bagian kaki-kaki dibikin lebih jangkung. Lantas dipasangkan pelek off-road yang dibalut ban tipe All-Terrain tebal. Bagian depannya malah ditambahkan sejenis skid plate untuk melindungi mesin bagian bawah.
Baca Juga: Toyota Raize GR Sport 1.0 Turbo Punya Fitur Canggih TSS, Ini Fungsinya
Di bagian atap, seperti dibuatkan roof rack serta lampu sorot, sedangkan di bagian fender disematkan snorkel yang memberi kesan tangguh dan siap menjelajah.
Bodi berkelir putih-hitam (two tone) dibikinkan livery simpel ala TRD lawas, dengan striping kuning, oranye merah.
Bagian kabin seakan terlihat karena kaca beningnya. Mengintip roll bar kekar serta jok bucket seat buat kompetisi. Wow, keren ya.
Gaya modifikasi mana yang cocok buat anda?