Perbandingan Fitur Canggih di MG HS Magnify i-Smart dan Wuling Almaz RS, Unggul Siapa?

Irsyaad Wijaya,Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Jumat, 4 Juni 2021 | 20:30 WIB

MG HS Magnify i-SMART fiturnya berlimpah (Irsyaad Wijaya,Rayhansyah Haikal Wishnumurti - )

Otomotifnet.com - MG HS Manify i-Smart hadir dengan lawan setara dari Wuling Almaz RS.

Keduanya sama-sama memiliki fitur Internet of Vehicle (IoV).

Untuk di MG HS Manify i-Smart bernama i-Smart, sementara di Wuling Almaz RS dijuluki Wuling Interconnected Smart Ecosystem (WISE).

Baik MG i-SMART maupun WISE memiliki fitur IoV yang menghubungkan antara pemilik dan mobilnya melalui koneksi internet.

MG i-SMART dan Wuling WISE memiliki fitur IoV di aplikasi smartphone dan head unit yang terkoneksi jaringan data.

Baca Juga: Keren & Canggih, Wuling Almaz RS Bisa Diperintah Lewat Smartphone!

F Yosi/Otomotifnet
Pemilik kendaraan dapat mengontrol beberapa fungsi di MG HS i-SMART miliknya lewat smartphone

Aplikasi smartphone MG i-SMART dan WISE sama-sama memiliki fitur Remote Vehicle Control, Geo Fence, Vehicle Positioning dan atur navigasi atau Travel Plan.

Bedanya, aplikasi MG i-SMART memiliki fitur Remote Vehicle Diagnosis yang akan mengecek 11 item di mobil mulai dari pintu, jendela hingga tekanan angin ban.

Tak hanya itu, kemampuan aplikasi MG i-SMART juga lebih mendetail seperti menunjukkan level isi tangki bensin dan radius Geo Fence sejauh 100 km.

F Yosi/Otomotifnet
Wuling Almaz RS

Sedangkan di aplikasi WISE, pemilik bisa mengatur jadwal untuk memanaskan mesin, membuka pintu bagasi dan menutup jendela dan sunroof.

Nah di dalam mobil, MG i-SMART dan Wuling WISE menawarkan fitur terkoneksi internet seperti navigasi online, layanan cuaca, dan online music.