Yamaha Lexi Dimodifikasi Minimalis Manis, Upgrade Pelek dan Pengereman

Fariz Ibrahim - Senin, 14 Juni 2021 | 22:15 WIB

Modifikasi Yamaha Lexi dengan konsep minimalis dari SOB 59 Garage (Fariz Ibrahim - )

 

Otomotifnet.com – Lexi jadi anak bungsu dari jajaran Maxi series yang dimiliki oleh Yamaha.

Dibekali mesin 125 cc 4 katup dengan VVA dan pendingin cairan tentu jadi pembeda dari varian skutik kecil di bawahnya.

Untuk mendongkrak tampilan Lexi lebih minimalis, bisa melalui modifikasi yang tidak terlalu banyak namun tetap tampil beda.

Seperti yang dilakukan oleh Bramantyo Awan pada Lexi miliknya, “Ini motor umurnya belum sebulan tapi udah dimodif."

"Tadinya nyari Lexi second aja, tapi gak ada yang cocok,” bukanya.

Fariz/otomotifnet.com
Master rem Nissin Samurai Radial di Yamaha Lexi tidak perlu banyak coak

Baca Juga: Yamaha Lexi Berbaju RX-King, Monosok Ohlins, Knalpot MotoGP!

Fariz/otomotifnet.com
Kaki depan Yamaha Lexi padat dengan cakram 260 mm dari BRT yang menempel di pelek Yamaha Nouvo

Meski masih seumur jagung, tapi Lexi milik Bram sudah menghabiskan dana modifikasi Rp 8 jutaan.

“Master rem ganti pakai Nissin Samurai radial, cuma coak batok sedikit aja nih. Kalipernnya Nissin Samurai trus cakramnya BRT,” tunjuk Bram.

 

Di belakang ada penggantian sokbreker aftermarket dan yang tak ketinggalan adalah sepasang pelek Nouvo.

“Yang pasti gak PNP. Soalnya harus custom as roda belakang, bikin bushing depan belakang, dan dudukan ring sensor spidometer."

"Tapi roda lurus sejajar nih,” sebut Muhammad iqbal Firdaus dari SOB 59 Garage yang ditunjuk mengerjakan modifikasi ini.

Manisss…

Fariz/otomotifnet.com
Sokbreker diganti dengan produk aftermarket dengan kelir emas
 

SOB 59 Garage: 0812-9478-8476

 

Data Modifikasi:

Master rem: Nissin Samurai radial

Kaliper: Nissin Samurai

Selang rem: KTC

Cakram: BRT

Pelek: Yamaha Nouvo

Sokbreker: Aftermarket

Ban depan: Maxxis 70/90-16

Ban belakang: Maxxis 80/90-16