Otomotifnet.com - Buat yang sering isi bensin di SPBU Pertamina, pasti pernah melihat Premium warna kuning, Pertalite hijau dan Pertamax biru.
Enggak asal kasih warna, berikut ini jawaban lengkapnya.
Sekadar info, Pertamina menjual beragam produk bahan bakar minyak (BBM) sebagai pilihan untuk konsumen.
Selain Research Octane Number (RON) dan kandungan aditif yang berbeda, masing-masing produk yang dijual Pertamina juga memiliki warna yang berbeda seperti yang disebutkan di atas.
Tapi pernah enggak bertanya-tanya kenapa setiap jenis BBM Pertamina memiliki warna yang berbeda-beda?
Baca Juga: Logo Pertamina di SPBU Ada Tiga Warna, Mengandung Makna Berikut Ini
Tri Yuswidjadjanto, ahli konservasi energi dari Fakultas Teknik dan Dirgantara Institut Teknologi Bandung (ITB) berikan penjelasannya.
Menurutnya, bensin tersebut sengaja diwarnai sebagai pembeda tiap varian.
"Itu diwarnai dengan pewarna namanya Dyes. Kalau itu, fungsinya untuk membedakan, misalnya Pertamax Turbo warna merah, Pertamax biru, Pertalite hijau, Premium kuning," ucap pria yang akrab disapa Yus ini saat dihubungi beberapa waktu lalu.
Ia menjelaskan, tujuan diwarnainya bensin tersebut adalah untuk memudahkan opersional saat di lapangan.
"Untuk konsumen gunanya agar mereka yakin produk yang dibelinya sesuai, misalnya beli Pertamax, ya warnanya biru," ucap Yus.
Baca Juga: Ini Bedanya SPBU Pertamina Pasti Prima Dengan Pasti Pas, Warna Pada Plang Cirinya