Biar Enggak Diminta Putar Balik dan Nyesal ke Bengkel Resmi Daihatsu, Lebih Baik Lakukan Ini

Toncil - Kamis, 15 Juli 2021 | 19:40 WIB

Ilustrasi bengkel resmi Daihatsu (Toncil - )

Otomotifnet.com – Dalam masa Pembatasan Pemberlakuan Kegiatan Masyarakat Darurat atau PPKM Darurat, showroom Daihatsu tutup untuk sementara waktu.

Hal ini untuk turut menyusseskan kebijakan pemerintah untuk menekan angka sebaran Covid-19.

Namun demikian, untuk bengkel masih dibuka dan beroperasi walaupun tidak terlalu normal layaknya tidak ada PPKM Darurat.

“Kebijakan yang Daihatsu ambil, maksimal hanya 10% saja karyawan yang bekerja di situ,”

Baca Juga: Bengkel Resmi Daihatsu Menerima Uji Emisi Gas Buang, Segini Biayanya

“Agak sulit memang, tapi harus dilakukan demikian,” ucap Hendrayadi Lastiyoso, Marketing & Customer Relations Division Head PT Astra International Daihatsu Sales Operation (AI-DSO) dalam webinar bersama jurnalis (15/07/2021).

Sebab itu, pihaknya sangat mendorong bagi konsumen yang ingin melakukan servis atau perawatan berkala memanfaatkan booking service.

Sehingga, konsumen bisa terlayani dengan baik dan sesuai waktunya.

“Kalau tiba-tiba datang, dan ternyata tidak bisa, jadi buang-buang waktu. Karena konsumen harus kembali lagi,” tambahnya.