Pakai Ducati Scrambler Icon, Lady Bikers Ini Turing Keliling Indonesia

Raspatidana - Rabu, 18 Agustus 2021 | 07:00 WIB

Efi Juwita, lady bikers yang melakukan perjalanan keliling Indonesia menggunakan Ducati Scrambler Icon 800 (Raspatidana - )

Otomotifnet.com - Efi Juwita, seorang lady bikers yang miliki passion terhadap petualangan, budaya dan fotografi, memutuskan untuk melakukan perjalanan keliling ke pelosok Indonesia.

Bertajuk 'Identitas Indonesia', "Perjalanan ini bertujuan untuk merekam adat istiadat, bahasa, filosofi hidup, kesenian dan busana adat dari suku-suku yang dapat ditemui selama perjalanan ini, dari Sabang sampai Merauke," ujarnya dalam keterangan resmi.

Tak tanggung-tanggung, perjalanan yang dimulai sejak Sabtu (14/8/2021) ini diperkirakan akan selesai di penghujung 2022.

Tidak sendirian, Efi ditemani oleh 3 rekan sehobi, yaitu Patricia Jesslin, Harun Hefli dan Vincent Soetedja.

Baca Juga: Truk Mitsubishi Diubah Jadi Motorhome, Rumah Untuk Keliling Indonesia

Sepeda motor dipilih Efi dan rekan-rekannya sebagai alat transportasi utama, karena menurutnya "Bermotor memberikan sensasi langsung bersentuhan dengan alam, sesuai dengan hobi dan cocok dari sisi kepraktisan".

Istimewa
Menurut Efi, bermotor memberikan sensasi langsung bersentuhan dengan alam, sesuai dengan hobby dan cocok dari sisi kepraktisan


Adapun motor-motor yang digunakan yaitu Ducati Scrambler Icon 800 (Efi), Yamaha MT-25 (Harun dan Jesslin) serta Triumph Tiger 900 Rally (Vincent).

Perjalanan ini terbagi dalam 6 etape, yaitu Jawa-Bali-NTB dan NTT sebagai etape 1, lalu Sulawesi sebagai etape 2.

Selanjutnya Kepulauan Maluku masuk dalam etape 3, dari situ lanjut ke Papua sebagai etape 4.

Dari Papua, tim bertolak ke Kalimantan sebagai etape 5, dan sebagai etape terakhir mereka menutup perjalanan di Sumatera.