Penyebab Mobil Diesel Keluar Asap Putih di Knalpot, Begini Solusinya

Dok Grid - Kamis, 11 Juli 2024 | 14:49 WIB

Knalpot keluar asap putih pada mesin diesel (Dok Grid - )

Penyebab Mobil Diesel Keluar Asap Putih

Tinggal cek beberapa hal ini, simak:

GANTI FILTER SOLAR

Dalam sistem distribusi atau penyaluran bahan bakar diesel, terdapat filter solar.

Baca Juga: Mau Bikin Toyota Kijang Innova Reborn Makin Kencang? Begini Caranya

Dok. Otomotif
Filter solar pada mesin diesel

Tugasnya menyaring kotoran agar tidak masuk ke dalam injection pump dan nosel.

Bila kotoran lolos dari filter, berakibat menyumbat lubang nosel yang ukurannya micron.

Filter solar yang tersumbat juga berakibat timbul asap putih di knalpot.

Karena aliran solar tidak lancar, akan lebih banyak udara yang terbakar. Asap knalpot akan jadi putih dan tenaga mesin berkurang. Bahkan terasa mbrebet.

Menurut Giok Can dari Betawi Diesel, kalau filter solar sudah lama dipakai lebih baik diganti.

Harganya juga murah dan termasuk fast moving, yakni tidak lebih dari Rp 50 ribu.