Bahan Buat Campervan, Harga Nissan Serena C26 Dijual Mulai Segini

Naufal Shafly,Panji Nugraha - Minggu, 5 September 2021 | 21:45 WIB

Ilustrasi Nissan Serena C26 2016 (Naufal Shafly,Panji Nugraha - )

Otomotifnet.com - Sedang menimbang bahan untuk dijadikan mobil campervan?

Nissan Serena C26 bisa masuk ke dalam daftar pertimbangan untuk dipinang dan dijadikan sebagai campervan.

Untuk Nissan Serena C26 ini lahir pada tahun 2013 hingga 2017, dijual dengan harga mulai dari Rp 160 jutaan.

Masuk dalam daftar yang cocok untuk dijadikan bahan campervan, kerena high MPV ini kabin cukup luas, serta pintu geser untuk memudahkan akses keluar masuknya.

Baca Juga: Unit Sisa Dikit, Diskon Hingga Rp 65 Juta Buat Nissan Livina dan Serena di Dealer Ini

Secara spesifikasi, Nissan Serena C26 memiliki dimensi 4.770 mm x 1.735 mm x 1.865 mm (PxLxT).

Untuk dapur pacunya, Nissan menanamkan mesin berkode MR20DD dengan kubikasi 1.997 cc 4-silinder.

Mesin ini diklaim mampu menghasilkan tenaga 147 dk pada 5.600 rpm dan torsi puncak 206 Nm pada 4.400 rpm.

Fitur yang ditawarkan Nissan Serena C26 ini juga terbilang cukup banyak.

Nissan-kredit.com
Ilustrasi kabin Nissan serena C26