Otomotifnet.com - Ajang WorldSBK akan mampir di Indonesia pada November 2021 mendatang di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat.
Jelang gelaran balap motor internasional tersebut, Sirkuit Mandalika akhirnya memiliki nama resmi.
Kini bernama Pertamina Mandalika International Street Circuit.
Nama baru sirkuit Mandalika berkat kerjasama yang diteken oleh Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) dengan PT Pertamina (Persero).
Pertamina resmi menandatangani nota kerja sama untuk hak penamaan sirkuit Mandalika yang dikembangkan dan dikelola oleh ITDC tersebut.
Baca Juga: Jelang Balap Perdana di Sirkuit Mandalika, Penyelenggara Siapkan 23 Ribu Tiket Gratis
Sayangnya, tidak disebutkan secara perinci berapa lama kerja sama antara kedua perusahaan 'pelat merah' tersebut akan berlangsung.
"Saya ucapkan terima kasih kepada Pertamina sebagai sponsor di sirkuit jalanan Mandalika kami," ucap Abdulbar M. Mansoer, Direktur Utama ITDC dalam acara virtual, (7/10/21).
Setelah berganti nama, Pertamina Mandalika International Street Circuit sudah dijadwalkan untuk menggelar empat event internasional.
Event terdekat adalah seri terakhir dari balapan Idemitsu Asia Talent Cup 2021 pada 12 hingga 14 November 2021.
Disusul oleh WorldSBK Indonesia 2021 seminggu kemudian pada 19-24 November, yang juga menjadi seri pamungkas kasta teratas kejuaraan balap motor produksi massal tersebut.