Jarang Terpikir Oleh Anda, Karet di Mobil Ternyata Butuh Kasih Sayang

Panji Nugraha - Rabu, 20 Oktober 2021 | 21:50 WIB

Ilustrasi karet lis mobil (Panji Nugraha - )

Otomotifnet.com - Selama ini, pasti jarang terpikir oleh Anda kalau ternyata panel-panel karet yang ada di mobil, butuh kasih sayang dari Anda dengan cara dirawat.

Yup, seperti sifat alami karet lainnya, kalau sering terkena panas atau tidak dirawat pasti akan mengeras atau jadi getas.

Dok. Otomotif
Perlengkapan perawatan karet dari Meguiar's

Apa yang terjadi kalau karet jadi getas?

“Kalau karet pintu efeknya bisa membuat pintu jadi tidak rapat menutupnya, kalau karet kaca bisa bikin baret kaca sewaktu naik turun karena mengeras dan menyimpan kotoran,” ujar Mety, dari toko spesialis karet mobil Setia Jaya di sentra onderdi Duta Mas Fatmawati, Jakarta Selatan.

Baca Juga: Karet Wiper Yang Tak Bagus Harus Cepat Diganti, Nih Tanda-tandanya

Dok. Otomotif
Perawatan karet dari STP

 

Menurut Guntar Wicaksono, Marketing Head Meguiar's Indonesia, “Yang utama adalah karet pintu, semua karet kaca, karet bagasi dan karet kap mesin kalau ada,"

"Perlu dibersihkan dan dirawat sebulan sekali agar lebih awet dan tidak mudah getas,” ujar pria yang akrab disapa Guntar ini. 

Dok. Otomotif
Pengaplikasiannya mudah, semprotkan APC ke microfiber

Senada dengan Guntar, “Memang karet di bodi mobil itu harus diperhatikan juga perawatannya. Apalagi bila mobil sering diparkir di luar yang terkena panas dan hujan,"

"Efeknya, bisa cepat getas,” ujar Stanley Tjhie, Business Opportunity Development Manager (BOD Manager) PT. Laris Chandra selaku pemegang merek STP. 

Kalau di Meguiar's, obat untuk mejaga material karet di mobil tetap terjaga baik, bernama Ultimate Protectant.

“Sebelumnya dibersihkan dulu dengan All Purpose Cleaner (APC). Pengaplikasiannya mudah, semprotkan APC ke microfiber, lalu lap sepanjang karet yang akan dibersihkan,"

Dok. Otomotif
Lalu lap sepanjang karet yang akan dibersihkan

"Terakhir baru pakai Ultimate Protectant,” jelas Guntar.

Sementara di STP ada Son of A Gun Protectant, ”Son of A Gun ini bisa dipakai untuk membersihkan sekaligus melindungi karet-karet yang ada di mobil,"

Dok. Otomotif
Terakhir baru pakai Ultimate Protectant

"Pemakaiannya cukup semprotkan ke karet yang akan dibersihkan, lalu ratakan dengan spons,” jelas Stanley. 

Semua produk ini baik STP maupun Meguiar's bisa dibeli di sentra onderdil maupun gerai seperti Ace Hardware dan lainnya. Kyn

Dok. Otomotif
Lap sepanjang karet mobil pakai Ultimate Protectant