Ini Bukti Pakai Double Filter Solar Tak Menjamin Saluran Bahan Bakar Mobil Diesel Aman Dari Deposit

Andhika Arthawijaya - Rabu, 20 Oktober 2021 | 22:30 WIB

Ilustrasi double filter solar pada Toyota Kijang Innova diesel keluaran 2015 (Andhika Arthawijaya - )

Hasilnya, memang awal-awal proses purging berjalan, cairan purging Swez yang dibuang balik ke dalam tabung masih terlihat bening.

Namun tak sampai 5 menit, cairan yang dibuang balik ke dalam tabung terlihat makin kotor kecoklatan.

Menandakan sudah ada deposit pada saluran bakar, dan berhasil dibersihkan oleh cairan purging Swez.

Artinya, meski sudah pakai filter solar dobel dan baru 3 bulan mesin dipurging, pemakaian Bio Solar ini cenderung cepat menimbulkan deposit di dalam saluran bahan bakar.

Andhika Arthawijaya/Otomotifnet
Meski pakai double filter solar dan saluran bahan bakar baru dipurging, dalam waktu kurang dari 5 menit cairan purging berubah keruh

Jadi, pakai double filter solar tak menjamin saluran bahan bakar bakal aman dari deposit ya.

Tetap mesti rajin purging bila enggan saluran bakar tersumbat dan membuat mesin bermasalah saat digunakan.