Otomotifnet.com - Foto-foto Hyundai Creta berselimut kamuflase tengah uji jalan tersebar luas.
Lepas dari desainnya, coba pelototin area kaca depan bagian atas, kek ada kamera canggih gitu.
Kamera canggih tersebut kuat dugaannya merupakan fitur Advanced Driver Assist System (ADAS) Hyundai SmartSense.
Fitur integratif ini telah lebih dahulu melengkapi line mobil-mobil Hyundai seperti Santa Fe dan Staria.
Kedua mobil ini memiliki SmartSense yang meliputi Forward Collision-Avoidance Assist (FCA), Lane Keeping Assist (LKA), dan Lane Following Assist (LFA).
Baca Juga: Pasti Meluncur di Indonesia, Hyundai Creta Diduga Pakai Mesin Familiar Ini
Tiga fitur SmartSense ini menggunakan sensor kamera yang tersituasikan di area kaca depan.
Mengingat Hyundai Creta telah memiliki sensor kamera, Ia berpotensi besar untuk mendapatkan tiga fitur SmartSense tersebut.
Namun tak hanya tiga fitur yang telah disebutkan, Santa Fe dan Staria juga memiliki fitur SmartSense yang memakai sensor belakang.
Fitur-fiturnya ada Blind-Spot Collision-Avoidance Assist (BCA), Rear Cross-Traffic Collision-Avoidance Assist (RCCA), dan Safe Exit Assist (SEA).
Apakah tiga fitur tersebut ada juga di Hyundai Creta?
Kita nantikan sampai peluncurannya bulan November 2021 mendatang.