Astrea Grand Jadi Monkey Karena Chicken, Kaki-Kaki Gambot, Rem Unik

Fariz Ibrahim - Jumat, 5 November 2021 | 22:50 WIB

Honda Monkey Custom hasil dari ternak Chicken milik Fauzi (Fariz Ibrahim - )

 

Otomotifnet.com - Monkey merupakan salah satu varian motor Honda yang iconic.

Punya dimensi yang kecil dan bentuk yang beda dari yang lain, bikin motor ini disukai, khususnya buat yang demen motor unik.

Motor ini jadi salah satu impian Ahmad Fauzi, “Niatnya mau punya Honda Monkey yang asli, tapi gak kesampaian."

"Alhasil coba buat sendiri di bengkel Om Aya Puspa Kediri Custom (PKC),” bukanya.

Sebagai modal, diboyong Honda Astrea Grand untuk diubah menjadi Monkey.

Fariz/otomotifnet.com
Lampu utama Daymaker bikin tampilan klasik juga modern dengan dimensi yang pas

Baca Juga: Honda Grand Disulap Jadi Monkey, Double Cakram, Swing Arm Unik

Fariz/otomotifnet.com
Jok custom dengan motif ala Monkey orisinal

Fauzi pun membicarakan konsep ubahan yang akan dilakukan bersama Aya dan Aris dari PKC.

Request dari owner pingin bentuk Monkey yang kecil dan gambot gitu. Makanya kami kasih pelek 10 inci dan ban Shinko model gendut tahu gitu deh, biar agak gambot,” jelas Aya Sofia.

Fariz/otomotifnet.com
Roda depan dan belakang lebih padat berkat penggunaan cakram yang mengisi ruang tengah, gambottt…