Agar tampilan lebih padat, kedua remnya menggunakan cakram yang langsung memenuhi ruang tengah peleknya. Padat!
Masih di kaki-kaki, sokbreker depan pakai model upside down agar lebih mirip dengan Monkey aslinya.
Baca Juga: Honda Monkey Gendong Mesin Baru, Punya 5 Gigi, Harga Setara Brio Seken
“Kemudian bikin tangki, sepatbor depan dan belakang. Pakai pelat galvanis tebal 1,2 mm."
"Frame juga kami buat ulang dengan mempertahankan nomer sasisnya."
"Rem belakang pindah di tangan kiri biar footstep lebih simpel,” tambah pria yang bengkelnya ada di Jl. Rambutan No.26, Jatimekar, Kec. Jatiasih, Bekasi.
Di sisi perlampuan, seluruhnya pakai model bulat. Lampu utama diganti dengan Daymaker bulat untuk memberi kesan klasik, namun tetap modern karena berisikan LED projector.
Sentuhan akhir melabur motor pakai dominasi warna hitam, namun ada grafis minimalis dan gambar ayam.
“Pakai warna hitam ngikutin warna STNK aja, perpaduannya ikut sok depan.”