Mobil mungil untuk aktifitas bisnis memiliki dimensi dengan panjang 3.395 mm, lebar 1.475 mm dan tinggi 1.810 mm.
Di Jepang, Minicab-MiEV memiliki dua pilihan baterai lithium-ion yang masing-masing berdaya jelajah 100 km dan 150 km.
Saat charging baterai dengan daya jelajah 100 km membutuhkan waktu sekitar 4,5 jam untuk pengisian dari 0 sampai full.
Sedangkan, untuk baterai dengan daya jelajah 150 km, pengisian dayanya membutuhkan waktu sekitar 7 jam. Mantap!
“Kami mengapresiasi perhatian dan dukungan Presiden Jokowi dan Pemerintah Indonesia terhadap kegiatan pameran otomotif sebagai salah satu barometer industri otomotif di Indonesia,"
"Kami juga berharap dukungan tersebut mencakup akselerasi kendaraan listrik dan infrastruktur pendukungnya, terutama terkait Hybrid, Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV) dan Battery Electric Vehicle (BEV),” ujar Naoya Nakamura, President Director PT MMKSI.