Otomotifnet.com - Buat yang kepengin boyong Small Sport Utility Vehicle (SUV) modern, Hyundai Creta bisa jadi pilihan menarik buat dilirik.
Namun sebelum kredit Hyundai Creta, calon pemilik perlu tahu berapa besar uang mukanya.
"Uang muka untuk kredit Hyundai Creta mulai Rp 88 jutaan hingga Rp 145 jutaan tergantung tipe yang dipilih," ujar Citra Tri Broto, Sales Supervisor dari dealer Hyundai Pancoran di Jakarta Selatan saat dihubungi (7/12/2021).
Menurutnya, paket kredit Creta dari Hyundai Finance memiliki pilihan tenor mulai dari 11 hingga 59 bulan.
"Sedangkan untuk angsurannya, berkisar Rp 4,8 jutaan sampai Rp 28 jutaan tergantung tipe dan tenor yang diinginkan konsumen," jelas Citra.
Ia menambahkan, kredit Hyundai Creta lewat lembaga pembiayaan tersebut memiliki bunga rendah mulai 2,18 persen.
"Selain itu konsumen yang pesan Creta, pengantaran unit dengan NIK (Nomor Identitas Kendaraan) 2022 ini sekitar Februari di 2022," tutup Citra.
Baca Juga: Pantang Lakukan Ini ke Transmisi IVT Hyundai Creta, Bikin Usia Jadi Pendek
Sekadar informasi, Hyundai Creta merupakan SUV 5 seater yang mengusung mesin 1.497 cc 4 silinder dengan 16 valves.