Pelaku juga berjalan masuk ke dalam kantor sebentar untuk mengamati aktivitas karyawan.
Pelaku memantau kondisi sekitar 15 menit.
Baca Juga: Bocah 10 Tahun Bonceng Tiga, Polos Honda Vario Dibarter HP Samsung Layar Retak
Dirasa aman, pelaku langsung mengincar motor Honda Vario milik Muhammad Furqon.
Ia berjalan mendekati motor itu lantas merusak rumah kunci dengan kunci T.
Setelahnya, agar tidak menimbulkan kecurigaan, pelaku menuntun motor keluar dari area pabrik hingga ke jalan raya. Pelaku kabur ke arah timur.
Dari gerak-geriknya, pelaku seperti mengetahui betul kondisi di dalam pabrik setiap jamnya.
"Korban baru mengetahui motornya hilang saat hendak mengambil bekal makanan di waktu istirahat. Bekal, ponsel, dan kartu identitas korban memang disimpan di dalam jok motor," jelasnya.
Pihak pabrik sudah melaporkan kasus pencurian motor ini ke Polsek Gending.
"Kami berharap polisi dapat segera mengungkap pelaku pencurian motor," ungkap Herdy.
Sementara itu Kanit Reskrim Polsek Gending, Bripka Nico Stanza menyebut pihaknya masih melakukan penyelidikan ihwal pencurian motor di PT. Mandiri Jaya Successindo.
"Kami tengah fokus melakukan pencarian barang bukti sepeda motor milik karyawan pabrik yang dicuri," pungkasnya.