Otomotifnet.com - Menyambut hari valentine yang jatuh setiap tanggal 14 Februari, BMW Astra bekerja sama dengan BAFilms merilis film pendek romantis berjudul 'Singkong Keju'.
Peluncuran film tersebut dilakukan secara hybrid, yaitu di Flix Cinema Mall Of Indonesia dan secara daring via aplikasi Zoom.
Ini bukan pertama kalinya BMW Astra merilis film pendek, karena pada pertengahan tahun lalu, anak usaha Astra Group ini telah meluncurkan film pendek perdana mereka berjudul 'Elipsis'.
“Kami menyadari bahwa semakin banyak pelanggan dan fans BMW di kalangan anak muda, oleh karena itu kami ingin memberikan hiburan yang berkesan kepada mereka,"
"Semoga karya ini bisa menjadi surat cinta yang hangat dan jujur bagi para anak muda yang telah menjadi fans dan pelanggan BMW di Indonesia dan menjadi kisah yang berkesan di hati para penonton," kata Martha Andhyka selaku Marketing Head BMW Astra saat konferensi pers, Senin (14/1).
Martha menambahkan, di tengah pandemi yang belum usai, diharapkan karya ini dapat menghibur dan menemani para fans BMW di rumah.
Ditulis dan disutradarai oleh Billy Aldo, serial yang berisi enam episode bertema drama romantis ini turut melibatkan beberapa model BMW dalam setiap episodenya, yakni Seri 7 (730 Li), X1, X3 dan X5.
Singkong Keju bercerita tentang kisah asmara antar dua muda-mudi.
Cerita diawali dengan karakter pria yang bertemu dengan gadis pujaannya di sebuah klub malam.
Ia pun semakin takjub saat mengetahui bahwa sang gadis datang dengan mengemudikan BMW seri 7.
Cerita pun terus berlanjut dari episode ke episode, mulai dari awal perkenalan, lalu keduanya mulai berpacaran, timbul konflik, tunangan hingga mimpi keliling Pulau Jawa.
Apakah impian keduanya terwujud, dan film ini akan berakhir bahagia (happy ending) atau malah berakhir sedih (sad ending)?
Untuk menemukan jawabannya, silakan simak di kanal Youtube BMW Astra atau melalui tautan https://bit.ly/singkongkeju-bmwastra.
Baca Juga: BMW Astra Tak Hanya Rilis Produk dan Pelayanan, Tapi Juga Film Pendek