Terbang Loncati Pembatas, Posisi Mendarat Bikin Kabin Daihatsu Taruna Bau Comberan

Irsyaad W - Senin, 28 Februari 2022 | 15:00 WIB

Dalam lingkaran merah, Daihatsu Taruna terguling di dalam kali Peni, Jl Daendels, Pleret I, Kapanewon Panjatan, Kulon Progo (Irsyaad W - )

Otomotifnet.com - Daihatsu Taruna terbang loncati pembatas.

Nahas, posisi mendarat bikin seisi kabin bau comberan.

Lantaran jatuh terguling ke dalam kali Peni, (26/2/22).

Tepatnya di Jl Daendels, Pleret I, Kapanewon Panjatan, kabupaten Kulon Progo, Yogyakarta.

Akibat kecelakaan tunggal ini, tiga orang dikabarkan mengalami luka-luka.

Kasi Humas Polres Kulon Progo, Iptu I Nengah Jeffry beberkan kronologinya.

Saat itu, Daihatsu Taruna nopol T 1639 AT dikemudikan Muhammad Taufik Nur (49) warga Purwakarta, Jawa Barat.

Bersama tiga penumpang yakni, Maulinda Pratiwi (22), Partinem (51) dan Khofifah Anggitasari (19).

Sebelum terguling ke kali Peni, Taruna melaju dari arah barat menuju timur.

Disebut, Taruna dipacu dengan kecepatan tinggi.

Sampai di TKP, Taruna oleng menghajar pembatas jalan dan seketika terbang.

"Laka tunggal ini diduga sopir ngantuk," ucap Jeffry, (27/2/22).

"Kemudian menabrak pembatas jalan terus masuk ke sungai," sambung Jeffry.

Akibat insiden ini, sejumlah panel bodi mengalami kerusakan parah.

Pintu depan dan tengah sisi kiri ringsek.

Kemudian fender depan kiri berikut bumper juga terkelupas.

Kaca depan dan seluruh bagian kiri juga pecah tak bersisa.

Usai insiden, pengemudi dan penumpang dilarikan ke RSUD Wates.

Baca Juga: Daihatsu Taruna Senderan di Selokan, Alat Berat Dikerahkan, Gara-gara Botol Susu

Sumber: https://jogja.tribunnews.com/2022/02/27/berita-kecelakaan-mobil-minibus-terjun-ke-sungai-peni-kulon-progo-tiga-orang-luka