Tol Pandaan Geger, Bus Pariwisata Jadi Bangkai, Sumber Api Diketahui Penumpang

Irsyaad W - Senin, 7 Maret 2022 | 07:15 WIB

Bus pariwisata yang terbakar di tol Pandaan-Malang, (6/3/22) (Irsyaad W - )

Otomotifnet.com - Tol Pandaan-Malang sempat dibuat geger oleh bus pariwisata.

Lantaran berasap hitam pekat, kemudian seketika jadi bangkai.

Saat insiden terjadi, bus nopol K 1670 EW tersebut berisi 44 penumpang.

Terbakarnya bus tepat di KM 60.800/A tol Pandaan-Malang, Jawa Timur, (6/3/22).

Diketahui, bus tersebut tengah perjalanan balik ke Malang usai liburan dari Yogyakarta.

Kanit PJR Jatim IV Ditlantas Polda Jatim, AKP Rahmad Budiarto beberkan kronologinya.

Sumber api diketahui pertama kali oleh para penumpang yang duduk di kursi belakang.

Dok. PJR Polda Jatim
Kondisi bus pariwisata yang terbakar di tol Pandaan-Malang, (6/3/22)

Diduga, sumber api berasal dari korsleting kelistrikan di area mesin bus.

"Dugaannya korsleting, dan yang tahu penumpang dulu," bebernya, (6/3/22).