Bawa ke Beres Tanpa Mikir Biaya, Toyota Raize Rentang Tahun Segini Ada Cacat Produksi

Irsyaad W - Senin, 14 Maret 2022 | 14:30 WIB

Toyota Raize GR Sport CVT (Irsyaad W - )

Otomotifnet.com - PT Toyota Astra Motor umumkan recall untuk puluhan ribu unit Raize.

Sebab ada bagian yang mengalami cacat produksi.

Makanya bagi pemilik Toyota Raize silakan bawa ke bengkel resmi (beres) untuk perbaikan.

Enggak usah mikir biaya, semua perbaikan gratis.

Temuan dari pabrikan, ada anomali pada sambungan fender apron bagian depan Raize.

Efeknya timbul bunyi abnormal saat melewati jalan rusak atau bergelombang.

Dalam kondisi tertentu membuat mobil sulit dikendalikan.

Aditya Pradifta/GridOto.com
Ilustrasi bagian fender apron depan di Toyota Raize

Kondisi ini diperkirakan ada proses kurang sempurna saat pabrikasi.

Mengenai total yang masuk program recall ini 14.777 unit Toyota Raize.