Untuk memasang over fender, Andra harus melakukan radius fender sebanyak 4 cm di depan dan 6 cm belakang.
"Fender depan dibuat baru dari bahan fiber biar ringan," ucapnya. Kemudian bumper depan belakang mengikuti lebar over fender.
Terakhir, seluruh bodi dilabur cat custom Platinum Red dari Spies Hecker hasil racikan Andra.
Hemm.. Melihat warna merah begini, jadi teringat pedasnya sambal lado khas Sumatra Barat nih.. Udaaaa… tambo ciek!
RETRIM INTERIOR
Masuk ke kabin, Fadlul hanya melakukan retrim di seluruh jok dengan bahan kulit sintetis, agar lebih nyaman diduduki dan tidak mudah kotor.
"Audio segera nyusul nanti ya, hehehe..," kekehnya. Ditunggu!
DATA MODIFIKASI
Kaki-kaki : Airsus AirBFT 4 channel, BBK Brembo GT 6 pot 356mm depan dan 340mm belakang, pelek Forged wheels special order 18x10,5+11,5 cm, ban Yokohama Advan Neova 255/35R18 depan dan 265/35R18 belakang
Eksterior : Body kit custom, ducktail custom, repaint all body custom Platinum red
Interior : Retrim kulit sintetis
Mesin : Header Tomei, muffler Akrapovic