Bermesin Setengah Listik, Ngerawat Suzuki Ertiga Hybrid Ada Biaya Tambahan Buat Ini

Irsyaad W,Muhammad Mavellyno Vedhitya - Sabtu, 21 Mei 2022 | 10:55 WIB

Siluet mobil baru diduga Suzuki Ertiga Facelift 2022 yang diunggah akun resmi Suzuki Indonesia, 17 Mei 2022 (Irsyaad W,Muhammad Mavellyno Vedhitya - )

Otomotifnet.com - Suzuki beri kode akan meluncurkan mobil hybrid barunya.

Dalam siluet hitam itu, jelas terlihat garis bodi dari Suzuki Ertiga.

Bisa dipastikan, mobil hybrid baru itu sosok Suzuki Ertiga Facelift 2022.

Nantinya, Suzuki Ertiga Hybrid 2022 ini memakai platform Smart Hybrid Vehicle System (SHVS) yang sudah dikenalkan lebih dulu.

Dilengkapi baterai Lithium ion 6 Ampere hours (Ah) 12 volt.

Nah, bicara mobil hybrid tentu ada biaya tambahan untuk perawatan.

Tak bedanya, nanti pada Suzuki Ertiga Hybrid 2022.

Harun/GridOto.com
Smart Hybrid Vehicle by Suzuki (SHVS) bisa digunakan untuk mobil penumpang maupun niaga

Mengenai detailnya dijelaskan Yulius Purwanto, Head of 4W Product Development PT Suzuki Indomobil Sales (SIS).

"Biaya tambahan dalam perawatan mobil hybrid Suzuki paling saat ganti baterai saja," kata Yulius di IIMS Hybrid 2022 lalu.

Sementara itu, Yulius menyebut masa penggantian baterai mobil hybrid Suzuki juga terbilang lama, bahkan hingga bertahun-tahun.

"Kalau tidak salah usia baterai itu delapan tahun, jadi setelah delapan tahun baterai baru ganti," jelasnya.

Selain itu, baterai tersebut juga diklaim aman karena penggunaan hingga komponen di dalamnya sudah diuji.

Seperti yang telah disebutkan, baterai mobil Hybrid Suzuki juga sudah menggunakan platform Smart Hybrid Vehicle System (SHVS).

Teknologi SHVS diklaim mampu mengoptimalkan efisiensi BBM dengan mengandalkan dua komponen utama sebagai pendamping mesin pembakaran internal.

Harun/GridOto.com
Baterai lithium di platform Smart Hybrid Vehicle by Suzuki

Kedua komponen tersebut adalah Integrated Stater Generator (ISG) dan Lithium-Ion Battery.

Secara bersamaan dengan mesin pembakaran internal, penyematan teknologi tersebut akan menambah keunggulan fitur lain seperti Auto Start-Stop, restart yang halus dan senyap setelah auto start-stop aktif.

Kemudian bantuan tenaga untuk akselerasi yang lebih responsif, serta kemudahan regenerasi daya baterai selama pengurangan laju kendaraan.

Baca Juga: Tunggu Kejutan Suzuki, Ertiga Hybrid Infonya Meluncur Bentar Lagi