Otomotifnet.com - Sosok Toyota C-HR Hybrid tentu sangat menarik, khususnya bagi Anda yang ingin merasakan impresi berkendara mobil yang memiliki 2 dapur pacu.
Yups kombinasi mesin bensin dan motor listrik tentu mempunyai pengalaman berkendara yang menyenangkan.
PT Toyota Astra Motor (TAM) sebagai perusahaan mobilitas menghadirkan mobil ikonik New C-HR Hybrid dengan mengadopsi Toyota Safety Sense (TSS).
Banderolnya kini bergoyang ke Rp 582.700.000.
“Sejalan dengan semangat Toyota untuk menghadirkan total mobility solution, kami berkomitmen untuk terus menghadirkan kendaraan elektrifikasi yang ramah lingkungan dengan teknologi safety yang advance”.
“Untuk itu, hari ini 27-5-2022 kami memperkenalkan New C-HR Hybrid yang telah dilengkapi Toyota Safety Sense. Kami harap New C-HR Hybrid dapat memberikan pengalaman berkendara yang aman, nyaman, dan menyenangkan”. kata, Anton Jimmi Suwandy, Marketing Director PT Toyota-Astra Motor.
Dengan tagline “A New Definition of Satisfaction” ini kini mendapatkan berbagai improvement untuk meningkatkan keamanan dan kenyamanan berkendara.
Tampak pada eksterior, New C-HR Hybrid mendapat sentuhan pada headlamp tampil lebih garang yang dipadukan dengan kombinasi lampu belakang LED dengan disain yang menarik perhatian mata.
Disematkan pula teknologi auto windshield wiper dengan rain sensor demi memaksimalkan visibilitas saat berkendara dalam hujan. Sedangkan untuk lingkar roda juga baru, pelek 18 inci semakin menonjolkan kesan kokoh New C-HR Hybrid sebagai sebuah SUV.