Sah! KTCI Ganti Kepengurusan Baru, Sertijab Dihadiri Sesepuh, Founder dan Perwakilan Chapter

Ferdian - Minggu, 26 Juni 2022 | 20:45 WIB

Komunitas Toyota Calya Indonesia (Ferdian - )

Otomotifnet.com - Komunitas Toyota Calya Indonesia (KTCI) mengumumkan pengurusan barunya.

KTCI resmi berganti kepengurusan dengan Ketua Umum baru pada periode 2022-2024.

Nantinya Ketua Umum baru ini akan dipimpin oleh Edi Hermanto.

Pergantian kepengurusan ini dilakukan setelah melewati proses Sertijab yang dilakukan pada Sabtu (25/6/2022) di JakBistro Food Countainer

KTCI
Komunitas Toyota Calya Indonesia (KTCI) resmi berganti kepengurusan dengan ketua umum baru periode 2022-2024

Sertijab dilakukan oleh ketua Umum sebelumnya, Tony Susilo periode 2020-2022 dengan disaksikan Founder Rivai Kiantoro, sesepuh Eddy A Siregar dan perwakilan chapter.

KTCI
Proses Sertijab yg dilakukan hari Sabtu, 25 Juni 2022 di JakBistro Food Countainer

Pada acara tersebut, Edi sebagai ketua umum baru memaparkan visi dan misi serta memberikan agenda kegiatan yang akan dilakukan KTCI selama 2 tahun kepemimpinannya.

Agendanya yaitu mengadakan Rakernas dan manambah aktivitas sosial serta keragaman.

KTCI
Proses Sertijab yg dilakukan hari Sabtu, 25 Juni 2022 di JakBistro Food Countainer dihadiri sesepuh, founder dan perwakilan chapter