Harga Honda Brio 2018, Kalau Bingung, Ini Perbedaan Antara Tipe S, E dan RS

Irsyaad W,Abdul Aziz Masindo - Rabu, 13 Juli 2022 | 11:25 WIB

All New Honda Brio RS (Irsyaad W,Abdul Aziz Masindo - )

Sektor dapur pacunya, mesin berkode L12 4-silinder berkapasitas 1.199 cc ini terkenal paling bertenaga dan juga paling irit di kelasnya berkat teknologi i-VTEC.

Mesin tersebut mampu memuntahkan tenaga 88,7 dk, ini membuat Brio salah satu compact car LCGC dengan tenaga terbesar sekaligus irit BBM dibanding rivalnya.

Akselerasi Brio transmisi CVT 0-100 km/jam mampu diraih dalam waktu 11,6 detik.

Konsumsi BBM sangat irit, pengetesan di transmisi CVT-nya bisa dapat 16,9 km/liter, bahkan angka teriritnya di rute tol bisa mencapai 22,6 km/liter.

Soal varian dan tipenya, Brio dibagi menjadi dua segmen yaitu Brio Satya sebagai LCGC.

Serta Brio RS di segmen non-LCGC, totalnya ada 7 varian yang ditawarkan.

Yakni Brio Satya S M/T, Brio Satya E M/T, Brio Satya E CVT, Brio RS M/T, Brio RS CVT

Berikut perbedaan fitur dan perintilan tiap varian Honda Brio:

Brio Satya S M/T

Fitur keselamatan ABS + EBD
Parking sensor
Headlamp LED
pelek 14 inci
Spoiler dengan LED High Mount Stop Lamp
Gril aksen krom
Headrest di kursi kedua
Tilit Steering
AC digital
Power Steering Elektrik (EPS)
Transmisi Manual 5-Percepatan