Sabar, Yang Antre Hyundai Palisade Facelift Tembus 700, Inden 4 Bulan

Ferdian,Muhammad Rizqi Pradana - Sabtu, 30 Juli 2022 | 08:50 WIB

Padahal baru meluncur, tapi inden Hyundai Palisade facelift ternyata sudah sampai 4 bulan loh. (Ferdian,Muhammad Rizqi Pradana - )

Otomotifnet.comHyundai Palisade Facelift baru saja diluncurkan oleh PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) dengan beberapa pembaruan.

Punya tiga varian, Hyundai Palisade Facelift dibanderol mulai Rp 842 juta untuk tipe Prime, Rp 977 juta tipe Signature, lalu tipe Signature AWD Rp 1,110 miliar.

“Yang jelas, Hyundai Palisade facelift ini tampil lebih premium dengan teknologi yang lebih inovatif,” ujar Makmur, Chief Marketing Officer HMID kepada awak media di Jakarta (28/7/2022).

HMID sendiri juga sudah membuka keran pemesanan untuk Hyundai Palisade facelift di jaringan dealer mereka di seluruh Indonesia.

Namun calon pembneli harus rela menunggu beberapa bulan sebelum mobil dengan tongkrongan khas SUV Amerika tersebut sampai di garasi rumah.

Pasalnya, Makmur mengatakan bahwa sudah ada ratusan orang yang memesan Hyundai Palisade facelift.

“Jumlah indennya di atas 700-an, karena termasuk jumlah konsumen yang sudah inden Hyundai Palisade lama yang pindah ke versi facelift ini,” tukasnya.

Rayhan Haikal/GridOto.com
Hyundai Palisade facelift telah resmi diluncurkan sebagai mobil baru di Indonesia.

“Pengiriman sendiri akan kami mulai dari akhir bulan ini, dan pemenuhannya kira-kira akan memakan waktu 3 hingga 4 bulan,” tutup Makmur.

Seperti sudah disebutkan di atas, Hyundai Palisade facelift disematkan ubahan dari eksterior hingga fitur-fiturnya.