Harga Bekas Grand Vitara 2.4 2013 Cukup Menggoda, Begini Hasil Tesnya

Andhika Arthawijaya - Selasa, 2 Agustus 2022 | 23:00 WIB

Suzuki New Grand Vitara 2.4 2013 saat dites Tim OTOMOTIF (Andhika Arthawijaya - )

Sebab besarnya tenaga terkompensasi dengan konsumsi bahan bakar. Karena SUV ini tak bisa dibilang irit, terutama untuk beraktivitas yang sarat kemacetan.

Berdasar hasil tes, untuk kecepatan rata-rata di bawah 20 km/jam, konsumsinya 1 liter hanya bisa dipakai untuk 6-7 kilometer saja.

Sementara kondisi lalu lintas kombinasi dengan kecepatan di atas 20 km/jam, sedikit membaik dengan capaian 1 liter bisa menempuh 7,8 kilometer.

Lalu ketika dijajal berjalan konstan di 100 km/jam, ia mampu hasilkan konsumsi BBM di angka 12,6 km/liter.

Soal bantingan suspensi, New Grand Vitara bisa diandalkan, karena terbilang empuk dan nyaman.

Beragam kondisi jalan dapat dilalui dengan sangat baik. Tak ada gejala pantulan berlebih bagi pengendara ataupun penumpang.

Tapi konsekuensinya, untuk kecepatan agak tinggi, mobil jadi terasa limbung.

DATA TES

Akselerasi

0 - 60 km/jam : 5,3 detik