Otomotifnet.com – SUV keluaran Suzuki ini masih menarik bila dilihat dari sektor tampilan.
Apalagi yang keluaran terakhir, yaitu 2013 ke atas, sebelum akhirnya Suzuki Indonesia memutuskan untuk tidak memasarkannya lagi.
Dimana saat ini di luaran sana sudah ada generasi terbarunya, dengan desain yang lebih keren dan kekinian.
Oke balik ini soal model terakhir Grand Vitara di Indonesia, yang menjadi ciri utamanya adalah desain grille beraksen garis dan ada nuansa huruf V.
Baca Juga: Fuel Pump Suzuki Grand Vitara Jebol, Ganti Pakai Punya Mobil Ini Lebih Murah Nih!
Kalau pada varian sebelumnya di bawah produksi 2013, model grillnya sarang lebah.
Sementara bagian lainnya sih masih mirip dengan generasi terdahulunya.
Nah, di pasaran mobil bekas saat ini, New Grand Vitara keluaran 2013 cuma dihargai di angka Rp 145 jutaan untuk yang transmisi manual (MT), dan Rp 148 jutaan untuk yang matik (AT).
Oiya, pada generasi terakhir yang dijual di Indonesia ini walau menggunakan basis mesin lama berkapasitas 2.400 cc, namun performanya lebih mumpuni dari versi sebelumnya.