Otomotifnet.com - Hyundai Palisade Facelift 2022 mendapat banyak ubahan.
Ubahan Hyundai Palisade Facelift 2022 salah satunya mendapat sokbreker baru yang enggak bikin mual penumpang.
Detail ubahan Hyundai Palisade Facelift 2022 dijelaskan Bonar Pakpahan, Product Expert PT Hyundai Motors Indonesia (HMID).
"Sokbreker jenis pre-loaded linear dumper diubah menjadi Selective Damping Control (SDC)," ucap Bonar saat konferensi pers di Hyundai Driving Experience, Sudirman, Jaksel.
Revisinya di bagian piston valve sokbreker yang secara mekanikal mengatur sistem hidrolik oli sokbreker untuk travel (jarak main).
Penggunaan SDC ini menciptakan rebound sokbreker yang bisa terbagi menjadi low frequency dan high frequency secara bersamaan.
"Saat rebound sokbreker lembut dalam low frequency, travelnya bisa dibuat jauh dan lambat," terang Bonar.
"Ketika mobil sedang menikung atau melaju lurus di kecepatan tinggi, sokbreker menjaga kestabilan posisi mobil," terusnya.
Piston valve bisa langsung mengubah tekanan hidrolis oli sokbreker ketika mendapatkan guncangan high frequency.