Sudah Sold Out, Peluang Boyong Toyota GR86 Masih Ada, Ini Caranya

Naufal Shafly,Ferdian - Minggu, 21 Agustus 2022 | 20:45 WIB

Toyota GR86 resmi diluncurkan di GIIAS 2022 (Naufal Shafly,Ferdian - )

Otomotifnet.com - PT Toyota-Astra Motor (TAM) menyampaikan kalau Toyota GR86 sudah sold out di Indonesia.

Lalu apakah masih ada peluang buat memesan unit Toyota GR86 lagi?

Menanggapi hal ini, Anton Jimmi Suwandy, Direktur Marketing TAM menyebut pihaknya tidak menutup penjualan untuk konsumen yang tertarik dengan Toyota GR86.

Ia menjelaskan, yang dimaksud sold out pada konteks ini adalah penjualan untuk 2022.

"Jadi kuota kami tahun ini untuk Toyota GR86 adalah 27 unit, saat ini SPK yang masuk sudah 28 unit, makanya kuota yang kami dapat tahun ini sudah habis," ucap Anton di GIIAS (20/8/2022).

Pria yang merupakan lulusan teknik mesin ini menambahkan, jika konsumen tertarik melakukan pemesanan GR86 maka mereka akan mendapatkan unit untuk kuota tahun depan.

"Kalau konsumen SPK sekarang, mereka dapat unitnya tahun depan, mulai delivery Januari," ucapnya.

Namun, Anton mengaku belum bisa memastikan berapa kuota yang didapat TAM untuk memasarkan GR86 pada 2023.

Naufal/GridOto.com
Toyota GR86 sold out di Indonesia.

Kuota tersebut akan disesuaikan tergantung dari permintaan pasar yang ada.