"Jadi air ini sudah menggenangi badan jalan pada kiri dan kanan pinggir sungai.
Kita awalnya menerima informasi dari masyarakat adanya Honda Brio warna putih dikenmudikan seorang lelaki masuk ke dalam aliran sungai," kata AKP Afrino.
Katanya, pada saat mobil masuk ke dalam sungai, pengemudi berhasil keluar dengan kondisi selamat dan tak ada luka apapun.
"Sempat warga berteriak, kita sudah berupaya menyelamatkan korban. Kita sudah turun sejak tadi malam. Namun, untuk evakuasi mobil baru pagi ini bisa dilaksanakan," kata AKP Afrino.
Evakausi baru dilakukan karena menunggu debit air berkurang dibantu masyarakat sekitar.
"Proses evakuasi lebih kurang selama 1 jam, karena kita cek dahulu kondisi debit air. Kita kerahkan crane dan diikat pakai dua tali," katanya.
Baca Juga: Aksi Keji Cowo Matre, Demi Jual Honda Brio Rp 25 Juta, Tega Buang Jasad Pacar di Jalan