Otomotifnet.com - Kia Carens resmi meluncur di ajang GIIAS 2022.
Kali ini Otomotifnet langsung bisa merasakan impressi di balik kemudi secara total.
Tawaran untuk test drive secara mandiri dari PT Kreta Indo Artha (KIA) langsung kami terima.
Kia Carens hadir sekaligus meramaikan pasar medium MPV yang selama ini diisi oleh Toyota Innova dan Wuling Cortez.
“Kia Carens, dirancang untuk keluarga modern dengan tiga baris tempat duduk yang nyaman dan leuasa,"
"Desainnya berani, bertabur fitur berteknologi tinggi, serta jaminan sistem keselamatan yang dapat menjamin seluruh keluarga”.
“Kia Carens siap menciptakan segmen dan tolok ukur yang baru untuk sebuah mobil keluarga,” ujar Ario Soerjo, Marketing & Development Section Head, PT Kreta Indo Artha, saat peluncuran di GIIAS beberapa waktu lalu.
Sebagai informasi, secara tampilan eksterior Carens menawarkan desain yang berani dan dinamis, dengan beberapa sentuhan aksen sporty.
Ciri khas Tiger Nose sebagai bahasa desain line up Kia terlihat di bagian depan Carens anyar ini.
Di bagian interior, paduan keleluasaan kabin, kepraktisan serta berbagai fitur modern menyuguhkan kenyamanan dan rasa aman sepanjang perjalanan.