Sukses Digelar di Banyak Kota, All New Honda BR-V Pop Park Kini Hadir di Semarang

Fathia Yasmine - Rabu, 19 Oktober 2022 | 18:00 WIB

All New Honda BR-V Pop Park (Fathia Yasmine - )

Baca Juga: Hanya Dipakai Mobil Tertentu, Ini Arti Kode Pelat Nomor Khusus dan Rahasia

Semakin canggih, mobil keluaran 2021 ini juga hadir dengan teknologi yang mampu mendeteksi lingkungan di sekitar mobil yang dikenal dengan nama Honda Sensing.

Apabila tertarik untuk memboyong mobil ini, HPM juga menyediakan promo menarik yang hanya bisa didapat selama penyelenggaraan acara. Penawaran tersebut mencakup promo lucky dip senilai hingga Rp 5 juta, voucher free service senilai Rp 1 juta, penawaran tukar tambah (trade in), hingga cicilan ringan mulai Rp 3 juta per bulan.

Kabar baik lainnya, tak hanya test drive, seluruh acara dalam BR-V Pop Park juga dinikmati secara cuma-cuma. Namun, untuk hadir ke acara ini, Anda harus memesan tiket masuk terlebih dahulu melalui laman https://www.honda-indonesia.com/events/popparksmg.

Selain berkesempatan memenangkan doorprize senilai Rp 25 juta ketika melakukan pendaftaran, pengunjung juga bisa memenangkan merchandise limited edition untuk 200 orang pertama yang hadir di acara. 

Baca Juga: Pecah Rekor, Honda Catat Penjualan Bulanan Tertinggi Pasca Pandemi

Untuk mendapat hadiah, Anda hanya perlu menukarkan kode QR dengan tiket masuk dan Honda Passport saat akan memasuki area BR-V Pop Park.

Selanjutnya, kumpulkan lima stempel Honda Passport dengan memainkan lima permainan yang tersedia. Setelah lima stempel terkumpul, kunjungi area test drive lalu tunjukan kode QR dan Honda Passport kepada petugas. Merchandise akan diterima setelah pengunjung melakukan test drive. Mudah bukan?

Untuk mengetahui lebih lanjut tentang All New Honda BR-V dan BR-V Pop Park, kunjungi laman resmi Honda di sini. Kunjungi juga Instagram Honda di @hondaisme.