Konsumsi Bensin Hyundai Stargazer, Saling Balas Musuh Mitsubishi Xpander

Aries Aditya Putra,Irsyaad W - Jumat, 28 Oktober 2022 | 12:25 WIB

Mobil baru Hyundai Stargazer Prime (Aries Aditya Putra,Irsyaad W - )

Otomotifnet.com - Hyundai Stargazer patut adu konsumsi bensin musuh Mitsubishi Xpander.

Mengejutkan, ternyata hasil adu konsumsi bensin keduanya saling balas.

Mulai dari Hyundai Stargazer, di rute dalam kota menorehkan angka 13,8 km/liter.

Sedikit lebih boros dari Mitsubishi Xpander yang mencatatkan hasil 14,7 km/liter.

Sebab, fitur Auto Stop & Go (ASG) Mitsubishi Xpander terbukti mampu meminimalisir konsumsi BBM saat kondisi stop and go di lalu-lintas kota besar yang padat.

Sementara di rute tol dengan kecepatan rata-rata di 90 km/jam, Stargazer berbalik unggul.

Andhika Arthawijaya/Otomotifnet
Saat berkendara santai dan beberapa kali terjebak macet, konsumsi BBM Stargazer Prime masih mampu menorehkan angka 7,7 liter per 100 km pada layar MID

Konsumsi BBM rata-rata Hyundai Stargazer mencapai 18,5 km/l dengan mode Eco.

Sementara Mitsubishi Xpander yang juga sama-sama menggandalkan CVT hanya tembus 17,9 km/l. 

Baca Juga: Sama-Sama Pakai CVT, Mana Paling Kencang, Hyundai Stargazer, Avanza Atau Xpander?