Manusia Otak Serakah, 10 Ton Solar Oplosan Disita Polisi, Beli Kotor Disulap Biar Bening

Irsyaad W - Rabu, 30 November 2022 | 12:45 WIB

Barang bukti 10 Ton Solar Oplosan hasil sulap yang digerebek dari gudang di kawasan Keramasan, Jl H Sarkowi, Kertapati, Palembang, Sumatera Selatan (Irsyaad W - )

Otomotifnet.com - Polresta Palembang gerebek gudang solar oplosan milik manusia berotak serakah.

Barang bukti yang diamankan sebanyak 10 ton Solar oplosan, (28/11/22).

Maksud dari oplosan, dari awal pelaku beli solar kotor lalu dibleaching biar bening.

Lokasi gudang Solar oplosan ini di kawasan Keramasan, Jl H Sarkowi, Kertapati, Palembang, Sumatera Selatan.

Selain itu, Polisi juga mengamankan empat orang pekerja gudang Solar oplosan tersebut.

1. Jhonius Caprico (33) warga Jl Aiptu Wahab, Tuan Kentang, Jakabaring.

2. Haryadi (33), warga Jl PDAM Tirta Musi, Gandus, Palembang.

3. Salim (33) warga Talang Nanoko Pegayut, Ogan Ilir.

4. Sugianto (33) warga Lubuk Karet, Pegayut.

Terdapat puluhan drum berukuran besar berisi Solar kotor dan Solar yang sudah dioplos.